Jumat, 05 Agustus 2011

definisi hosting full

Apa Itu Hosting?

Web hosting adalah sebuah layanan yang menyediakan ruang bagi pelanggan untuk menampilkan situs web mereka pada server komputer yang terhubung ke Internet selama 24 jam, 7 hari seminggu selama setahun (tergantung kontrak).

dikutip dari wikipedia:
Hosting adalah jasa layanan internet yang menyediakan sumber daya server-server untuk disewakan sehingga memungkinkan organisasi atau individu menempatkan informasi di internet berupa HTTP, FTP, EMAIL atau DNS. Server hosting terdiri dari gabungan server-server atau sebuah server yang terhubung dengan jaringan internet berkecepatan tinggi.

Setiap server di Internet memiliki numerik yang unik IP (Internet Protocol) address. IP addres ini untk membedakan antara satu hosting dengan hosting lainnya serta lokasi server itu di tempatkan.

Ketika Anda menyewa hosting berarti, Anda menyiapkan sebuah rumah di Internet. Nah…rumah anda inilah yang disebut dengan domain. Nantinya domain ini akan diarahkan (pointing) ke IP web hosting yg telah disewa.

Kalo gampanganya hosting ini adalah sebuah rumah / kantor pada dunia nyata yg hendak anda sewa, sementara domain merupakan alamat dari rumah / kantor tersebut. Jika tidak ada domain / alamat maka, kemungkinan tukang POs Indonesia akan kesulitan mengantar paket surat ke rumah anda.

Hosting ini terbagi kedalam beberapa bagian

Shared hosting adalah layanan hosting di mana sebuah sebuah server digunakan bersama-sama dengan pengguna lain. Jadi dalam sebuah shared hosting ini bisa terdiri dari ratusan hingga ribuan pengguna. Akun ini memberikan password dan username yang berbeda antara satu akun dengan akun lainnya. Keuntungan shared hosting adalah harganya yang murah, namun kerugiannya adalah tingkat privasi dan performa yang tidak sebaik hosting dedicated.

Dedicated Server adalah layanan hosting dengan menggunakan hosting secara keseluruhan. Satu klien memiliki satu server secara tersendiri. Sehingga performanya jauh lebih baik dibanding dengan shared hosting yg di gunakan secara massa. Hanya saja harganya sangat mahal dibanding dengan shared hosting yg tergolong murah.

Virtual Private Server adalah layanan hosting yang memungkinnya klien memiliki server sendiri layaknya Dedicated Server. Perbedaaannya adalah pada sebuah server dapat terdiri dari beberapa VPS denga OS virtual. Klien dapat melakukan reboot pada VPS tanpa me reboot server utama. Harganya masih lebih mahal dari Shared Hosting namun lebih murah dari Dedicated.

Colocation Server adalah layanan penyewaan tempat untuk meletakkan server yang dipergunakan untuk hosting.Semisal anda memiliki komputer sendiri dan ingin di online kan (Server disediakan oleh pelanggan), maka klien membawa komputer server tersebut ke penyedia jasa Colocation Server. Nantinya server anda ini akan diletakkan di data center.

1 komentar: